Kamis, 25 Agustus 2016

Tips Mencari Jaringan 4G Pada Smartphone

Tips Mencari Jaringan 4G Pada Smartphone
Tips Mencari Jaringan 4G Pada Smartphone - Smartphone yang sudah memiliki jaringan 4G tentu akan memiliki akses internetan yang lebih cepat namun dari beberapa smartphone belum bisa mendapat jaringan 4G padahal sudah mendukung jaringan 4G.

Untuk saat ini beberapa dari pengguna memang belum bisa menemukan jaringan 4G padahal didaerahnya sudah terjangkau jaringan 4G. Memang banyak faktor yang menjadi penyebab mengapa banyak yang belum menangkap jaringan 4G dismartphone 4G nya.  Oleh karena itu pada kesempatan kali ini kami akan berbagai sedikit  Tips Mencari Jaringan 4G Pada Smartphone.

Namun sebelum jauh melangkah dalam mencoba Tips Mencari Jaringan 4G Pada Smartphone ini sebaiknya memang kaliain pastikan bahwa kartu yang kalian gunakan sudah ditukar dengan kartu 4G serta lokasi tempat anda sudah benar-benar terjangkau jaringan 4G. Langsung saja yuk simak ulasannya dibawah ini.

A Tips Mencari Jaringan 4G Pada Smartphone yang pertama adalah dengan mengubah terlebih dahulu settingan jaringan dari 3G KE 4G LTE.

1. Buka menu setting
2. Lalu tap pilihan wireless anda network dan pastikan bahwa anda sudah berada pada posisi mobile network
3. Pilih jaringan 4G LTE
4. Tunggu beberapa saat hingga indikator sinyal 3G/H+ Berubah menjadi 4G.
5. Setelah mendapat jaringan 4G tinggal anda atur lagi APN sesui provider anda

B. Tips Mencari Jaringan 4G Pada Smartphone dengan panggilan kode rahasia

1. Kartu 4G dipasang pada sim 1
2. Lakukan panggilan dengan menekan *#*#4636#*#*
3. Muncul layar dimana terdapat tulisan informasi telepon


4. Dibagian bawah ada pilhan untuk merubah preferred network type ubahlah menjadi LTE Only (Hanya jaringan LTE)
5. Sinyal anda akan hilang beberapa saat lalu jaringan 4G akan kalian dapatkan

Dari kedua Tips Mencari Jaringan 4G Pada Smartphone di atas sebenarnya sudah banyak yang berhasil namun bila anda belum berhasil kemungkinana memang kalian belum memenuhi syarat yang kami sebutkan diatas tadi. atau anda juga bisa mencoba cara manual lainnya, Yaitu dengan search jaringan secara manual pada pengaturan Cellular Network di smartphone anda. Ubah jaringan otomatis ke manual tunggu beberapa saat smartphone akan mencari jaringan 4G. Jangan bingung jika hasil search tidak menampilkan tulisan 4G sebenarnya jaringan 4G bertulisan angka 50 dan sebagainya tinggal anda pilih saja.

Mungkin itulah Tips Mencari Jaringan 4G Pada Smartphone semoga cara diatas bisa berhasil menemukan jaringan 4G dismartphone anda. Sampai jumpa lagi.
 
About - Contact Us - Privacy Policy
Back To Top