Kamis, 09 Juni 2016

Harga Evercoss A74C CPU Quad Core 600 ribuan

Harga Evercoss A74C - Bagi anda yang memiliki buyget terbatas, maka jangan khawatir sebab sekarang ini banyak berbagai macam produk smartphone dengan kisaran harga di bawah 1 jutaan, salah satunya adalah Evercoss A74C, meski harga yang di tawarkan sangat terjangkau namun spesifikasi di dalamnya tergolong bertenaga karena sudah di bekali processor Quad Core, jika anda tertarik dengan ponsel Evercoss yang satu ini, silahkan simak pembahasannya berikut ini untuk mengetahui apa saja kelebihan dan kekurangan yang dimilikinya.

Pada bagian layarnya tak berbeda jauh dengan produk dari vendor lain, yaitu mengandalkan layar berukuran 4.0 inchi dengan mengusung resolusi WVGA 480 x 800 pixels, nilai kerapatan piksel yang di hasilkan tergolong baik yaitu 233 ppi, cukup untuk membuat tampilan gambar pada layarnya terlihat lebih tajam dan halus, karena harganya yang sangat terjangkau membuat beberapa fitur layarnya jadi berkurang, seperti tidak di sematkannya teknologi panel IPS dan kaca pelindung sekelas Gorilla Glass.

Harga Evercoss A74C
Evercoss A74C

Pada sektor dapur pacunya, ponsel ini di persenjatai processor dengan empat inti pemrosesan (Quad Core) berkecepatan 1,2 GHz, jenis processor tersebut mampu menghasilkan performa yang bertenaga sehingga berbagai aplikasi dapat berjalan secara lancar, sayangnya kapasitas RAM yang di gunakan masih terbatas yaitu hanya 512 MB sehingga saat menjakanlan beberapa aplikasi secara bersamaan kinerja ponsel menjadi lebih lamban atau lemot, sementara itu sistem operasinya sudah berjalan pada versi Android 4.4 Kitkat yang memiliki user interface lebih ringan dan responsiv.

Pada bagian fotografinya, smartphone Evercoss A74C sudah di bekali dengan dua bagian kamera dengan resolusi yang tergolong standar, kamera depannya memiliki resolusi 1,3 MP yang bisa anda manfaatkan untuk aktifitas berfoto selfie dan melakukan panggilan video, sementara itu kamera utamanya memiliki lensa 2.0 MP, cukup lumayan untuk sekedar mengabadikan berbagai hal menarik di sekitar anda, kamera tersebut juga sudah di lengkapi dengan fitur LED flash untuk menyempurnakan pencahayaan saat memotret di dalam ruangan.
Baca juga : Polytron Rocket S1, di bekali CPU Quad Core
Aktifitas mengakses internet seperti browsing, chating, sosial media, dan streaming video dapat berjalan tanpa banyak kendala karena Evercoss A74C sudah mendukung koneksi 3,5 G atau HSDPA yang memiliki kecepatan download hingga 21 Mbps, selain itu masih terdapat fitur wifi sebagai alternatif lain mengakses internet saat berada di lokasi hotspot area, sedangkan jika ingin berbagi data ke perangkat lain semisal Laptop, PC, atau Tablet, anda bisa menggunakan koneksi bluetooth, atau melalui port microUSB tanpa adanya NFC atau pun USB OTG.

Untuk menunjang kebutuhan sumber dayanya, Evercoss A74C di bekali baterai 1,450 mAh, kapasitas tersebut menurut admin masih kurang maksimal sebab processor Quad Core dan koneksi HSDPAnya akan membutuhkan sumber daya yang besar tertuama saat di gunakan dalam aktifitas tinggi, alhasil daya ponsel menjadi lebih cepat terkuras alias boros, sebagai solusinya anda bisa membeli sebuah power bank berkapasitas 5,000 hingga 10,000 mAh.

Spesifikasi Evercoss A74C

 Jaringan 
Dual SIM (GSM/GSM)
 Dimensi 
-
 Layar 
TFT Capasitive Screen
WVGA 480 x 800 pixels (233 ppi)
4.0 inchi
 Memori
4 GB
microSD up to 32 GB
 RAM
512 MB
 Konektifitas
3G, HSDPA, WIFI, Bluetooth, port microUSB
 OS
Android 4.4 Kitkat
 CPU
Chipset -
Processor Quad Core 1,2 GHz Cortex-A7
 GPU
-
 Kamera Depan
1,3 MP
 Kamera Belakang
2.0 MP, LED flash
 Baterai 
Li-Ion 1,450 mAh

Harga Evercoss A74C

Smartphone Evercoss A74C bisa anda peroleh dengan harga yang sangat terjangkau, yaitu hanya Rp 600,000, untuk mendapatkan harga terbaik, anda dapat membelinya di situs toko online terpercaya seperti bukalapak dan tokopedia.

Kelebihan Evercoss A74C
  • Di bekali processor bertenaga Quad Core
  • Mendukung koneksi HSDPA untuk internetan cepat
Kekurangan Evercoss A74C
  • Kapasitas baterai kecil
  • Kapasitas RAM dan memori internal terbatas
  • Fitur layar standar
 
About - Contact Us - Privacy Policy
Back To Top