Senin, 13 Juni 2016

Harga dan spesifikasi Evercoss A12B Jump Series HSDPA suport BBM

Harga Evercoss A12B Jump Series - HP android dengan harga di bawah 1 jutaan memang memiliki banyak peminatnya, jika anda sedang mencari HP Android murah dengan harga di bawah 500 ribuan maka jangan sampai salah pilih, biasanya pengguna Android sangat tergantung dengan jaringan internet untuk aktifitas internetan seperti chating dan membuka halaman web, Evercoss A12B Jump Series sudah mendukung koneksi HSDPA sehingga aktifitas internetan akan menjadi lebih lancar, jika anda tertarik dengan ponsel ini, silahkan simak ulasannya berikut ini.

Sama seperti kebanyakan HP dibawah 500 ribuan lainnya, Evercoss A12B Jump Series juga memiliki ukuran layar yang kecil, yaitu hanya sebatas 3,5 inchi, jika anda belum terbiasa maka akan cukup sulit mengoperasikan layarnya. Resolusi layarnya sangat kecil, yaitu sebatas HVGA 320 x 480 pixels jadi jangan berharap layarnya akan tampil tajam, karena harganya yang sangat murah, maka layar Evercoss A12B Jump Series tidak di lengkapi panel IPS dan juga pelindung layar Gorilla Glass.

harga Evercoss A12B Jump Series
Evercoss A12B Jump Series
Pada sektor dapur pacunya HP Evercoss A12B Jump Series memiliki performa yang kurang bertenaga karena masih mengandalkan processor Single Core berkecepatan 1.0 GHz, bagian memori pemrosesannya (RAM) juga sangat kecil, yaitu hanya 256 MB sehingga ponsel ini lebih cocok di gunakan untuk menjalankan aplikasi dan game ringan, bagian sistem operasinya sudah berjalan pada versi Android 4.4 Kitkat yang lumayan bisa menambah performa aplikasi menjadi lebih ringan dan resonsiv.

Jika anda suka berfor-foto maka jangan hawatir, karena Evercoss A12B Jump Series memiliki dua bagian kamera, untuk aktifitas berfoto selfie dan video call kamera depannya cukup bisa di andalkan karena di bekali lensa berkekuatan 1,3 MP, meski kualitasnya pas-pasan namun cukup bisa di terima karena harga yang di tawarkan sangatlah murah, sementara itu bagian kamera utama Evercoss A12B Jump Series memiliki lensa beresolusi 2 MP, yang di lengkapi dengan fitur led flash untuk meningkatkan pencahayaan saat memotret di kondisi minim penerangan.
Untuk aktifitas internetan seperti chating, browsing, dan sosial media, Smartphone Evercoss A12B Jump Series sudah mendukung koneksi 3G, HSDPA sehingga anda tidak perlu khawatir internetan menjadi lemot, selain itu anda juga bisa mengaktifkan fitur wifi jika ingin ingternetan di lokasi hotspot area, sementara itu apabila ingin bertukar data dengan perangkat lain, terdapat bluetooth, dan port microUSB.

Sebagai sumber dayanya, HP Evercoss A12B Jump Series di bekali dengan baterai berkapasitas 1,300 mAh, kapasitas baterai tersebut masih tergolong rendah sehingga jika koneksi HSDPA di aktifkan atau pun saat di gunakan bermain game daya baterainya menjadi lebih boros.

Spesifikasi Evercoss A12B Jump Series

 Jaringan 
Dual SIM (GSM/GSM)
 Dimensi 
-
 Layar 
TFT Capasitive Screen
HVGA 320 x 480 pixels
3.5 inchi
 Memori
512 MB
microSD up to 32 GB
 RAM
256 MB
 Konektifitas
3G, HSDPA, WIFI, Bluetooth, port microUSB
 OS
Android 4.4 Kitkat
 CPU
Chipset -
Processor Single Core 1.0 GHz
 GPU
-
 Kamera Depan
1.0 MP
 Kamera Belakang
2.0 MP, LED flash
 Baterai 
Li-Ion 1,300 mAh

Harga Evercoss A12B Jump Series

HP dibawah 500 ribu Evercoss A12B Jump Series saat ini di jual dengan harga yang sangat murah, yaitu hanya Rp 430,000.

Kelebihan Evercoss A12B Jump Series
  • Mendukung koneksi HSDPA
  • Mendukung Dual Camera
Kekurangan Evercoss A12B Jump Series
  • Kapasitas baterai kecil
  • Tidak menggunakan layar IPS
  • Dapur pacu rendah
 
About - Contact Us - Privacy Policy
Back To Top