Pasar smartphone di Indonesia kini semakin di ramaikan dengan beberapa vendor lokal yang terus memproduksi smartphone murah berkualitas, kali ini ZTE yang di gandeng oleh Bolt merilis sebuah hp android dengan spesifikasi tinggi bertajuk Bolt PowerPhone E1. Menurut admin ponsel ini sangatlah luar biasa, karena dengan harga yang di bandrol di bawah 1 juta sudah mendukung fitur LTE 4G, processor canggih, dan kamera beresolusi tinggi pada bagian depan dan belakangnya, penasaran apa saja kelebihan atau pun kekurangan yang dimilikinya, yuk kita simak saja ulasannya di bawah ini.
Layar Bolt PowerPhone E1 sudah menggunakan teknologi panel IPS yang dapat meningkatkan kerjernihan dan membuat tampilan layarnya tetap jelas di lihat dari berbagai sisi, memiliki ukuran layar 4.5 inchi dengan resolusi WVGA 480 x 800 pixels membuat kerapatan piksel yang di hasilkan menjadi lebih rendah yaitu pada nilai ~218 ppi, alhasil kualitas tampilan layarnya akan kurang begitu tajam dan tidak akan suport untuk menjalankan aplikasi yang memerlukan keraptan piksel di atas ~230 ppi. Tidak ada kaca pelindung pada layarnya sehingga ada perlu membeli pelindung kaca secara terpisah agar layarnya tahan terhadap goresan.
Pada sektor dapur pacunya, hp di bawah 1 juta Bolt PowerPhone E1 sudah di bekali dengan hardware berspesifikasi tinggi, mengandalkan chipset buatan Qualcomm Snapdragon 410 yang di persenjatai dengan processor Quad Core 1,2 GHz Cortex-A53 64 bit, performa yang di hasilkan akan cukup bertenaga untuk memainkan game-game HD dan aplikasi terbaru, selain itu kinerja dapur pacunya akan semakin handal berkat dukungan RAM sebesar 1 GB yang di padukan bersama sistem operasi Android Lollipop, sementara itu bagian pengolah grafisnya mengandalkan GPU Adreno 306 yang di klaim mampu meningkatkan performa saat menjalankan konten multimedia.
HP dibawah 1 juta Bolt PowerPhone E1 bisa di andalkan untuk memotret berbagai aktifitas anda dengan hasil yang cukup apik, kamera utamanya di bekali lensa berkekuatan 5 MP lengkap dengan autofocus dan led flash untuk meningkatkan kualitas foto, bagi kamu yang suka berfoto selfie sudah terdapat kamera depan beresolusi 5 MP yang dapat menciptakan hasil foto selfie dengan kualitas tajam dan jernih.
Baca juga : HP dibawah 1 juta ZTE Kis 3
Jika anda berada di kota-kota besar khususnya Jakarta, maka anda bisa merasakan akses internet berkecepatan tinggi melalui jaringan LTE 4G, namun jika kota anda masih belum tersedia sinyal LTE jangan terlalu khawatir, karena masih tersedia opsi lainnya yang bisa di andalkan yaitu 3G, HSDPA,dan wifi. Apabila ingin bertukar data dengan perangkat lain anda bisa menggunakan fitur bluetooth yang lebih praktis, atau menggunakan port microUSB untuk transfer data dalam jumlah besar secara cepat.
Untuk memenuhi kebutuhan sumber dayanya, hp dibawah 1 juta Bolt PowerPhone E1 di bekali baterai berkapasitas 2,200 mAh, kapasitas baterai tersebut tergolong standar dan bisa di maksimalkan dengan mengaktifkan mode hemat daya, atau dengan menonaktifkan beberapa layanan aplikasi Android.
Jaringan | Dual Sim (4G LTE/CDMA & GSM) |
---|---|
Dimensi | 136 x 66 x 9.8 mm Berat 154 gram |
Layar | TFT Capacitive touchscreen IPS Display Ukuran 4.5 inches Resolusi WVGA 480 x 800 pixels (~218 ppi pixel density) |
Memori | 8 GB microSD up to 32 GB |
RAM | 1 GB |
Konektifitas | 3G, HSDPA, LTE 4G, Wi-Fi 802.11 b/g/n, hotspot, microUSB v2.0, Bluetooth V4. |
OS | Android OS, v5.0 (Lollipop) |
CPU | Chipset Qualcomm MSM8916 Snapdragon 410 Processor Quad-core 1.2 GHz Cortex-A53 |
GPU | Adreno 306 |
Kamera depan | 5 MP |
Kamera Belakang | 5 MP, Fixed Focus, LED flash, Geo-tagging, touch focus, face detection, Video |
Baterai | Li-Ion 2,200 mAh |
Harga Bolt PowerPhone E1
HP dibawah 1 juta Bolt PowerPhone E1 saat ini di jual dengan harga Rp 950,000, namun di beberapa toko di wilayah lain mungkin akan memiliki sedikit perbedaan harga, untuk mendapatkan harga yang termurah anda bisa membelinya di beberapa situs toko online terpercaya seperti bukalapak, tokopedia, atau lazada.
Kelebihan Bolt PowerPhone E1
- Menggunakan layar IPS yang jernih
- Dapur pacu bertenaga dengan processor Quad Core dan RAM 1 GB
- Menggunakan OS Android terbaru 5.0 Lollipop
Kekurangan Bolt PowerPhone E1
- Kamera berspesifikasi tinggi
- Resolusi layar masih tergolong rendah
- Desain body standar