Rabu, 15 Juli 2015

Harga dan spesifikasi Acer Liquid Z205

Di tengah persaingan industri smartphone yang semakin sengit, Acer tetap mampu mempertahankan eksistensinya dengan terus merilis beberapa produk terbarunya, kali ini Acer lebih memilih memproduksi smartphone murah dibawah 1 juta karena memiliki banyak sekali peminatnya. Yaitu Acer Liquid Z205 smartphone murah berkualitas dengan berbagai fitur menarik di dalamnya, penasaran dengan spesifikasi yang dimilikinya, mari kita simak ulasannya berikut ini.

Pada bagian layarnya, Acer Liquid Z205 memiliki ukuran layar sebesar 4.0 inchi dengan membawa resolusi WVGA 480 x 800 pixels. menghasilkan kerapatan piksel hingga ~233 ppi membuat tampilan layarnya terlihat cukup lembut dan nyaman di mata, sayangnya tidak ada dukungan panel IPS dan kaca pelindung layar untuk melindunginya dari goresan.

HP dibawah 1 juta Acer Liquid Z205

HP dibawah 1 juta Acer Liquid Z205
HP dibawah 1 juta Acer Liquid Z205

Beralih pada sektor dapur pacunya, hp dibawah 1 juta Acer Liquid Z205 mengandalkan chipset buatan Mediatek seri MT6572 yang di dalamnya terdapat processor Dual Core berkecepatan 1,0 GHz, Kemampuan processornya terbilang biasa-biasa saja, namun performanya akan di perkuat dengan sokongan RAM sebesar 1 GB dan sistem operasi Android Kitkat 4.4.2, sementara itu untuk meningkatkan performa multimedia bagian pengolah grafisnya menggunakan GPU Mali-400MP2.

Salah satu kekurangan yang dimiliki Acer Liquid Z205 adalah spesifikasi kameranya yang sangat rendah, kamera utamanya hanya di bekali dengan lensa beresolusi 2 MP tanpa adanya fitur autofocus atau pun led flash, sehingga hasil foto yang di dapatkan akan kurang begitu memuaskan. Bagi anda yang hobi berfoto selfie tampaknya tidak akan bisa berbuat banyak dengan ponsel ini, karena tidak ada dukungan kamera depan.

Bagian konektifitasnya sudah mendukung koneksi HSDPA sehingga anda bisa menikmati akses internet dengan kecepatan yang cukup tinggi, selain itu juga terdapat wifi untuk alternatif lain internetan. Sementara itu jika ingin berbagi data dengan perangkat lain anda bisa memilih menggunakan bluetooth yang lebih praktis atau menggunakan port microUSB untuk transfer data dalam jumlah besar secara cepat.
Terakhir pada bagian sumber dayanya, hp dibawah 1 juta Acer Liquid Z205 hanya di bekali dengan baterai berkapasitas 1,300 mAh, kapasitas baterai tersebut akan kurang maksimal sehingga membuat dayanya menjadi lebih cepat terkuras, sebagai solusinya anda bisa menonaktifkan beberapa layanan pada bagian pengaturan atau menyiapkan sebuah power bank agar bisa mencargernya kapan pun dan dimana pun.
 Jaringan 
Dual SIM (GSM/GSM)
 Dimensi 
126 x 65 x 10.3 mm / 130 g
 Layar 
Capacitive touchscreen, 16M colors, 480 x 800 pixels, 4.0 inches (~233 ppi pixel density)
 Memori
4 GB storage
microSD, up to 32 GB
 RAM
1 GB
 Konektifitas
HSDPA 21 Mbps, HSUPA 5.76 Mbps, Wi-Fi 802.11 a/b/g/n, Wi-Fi hotspot, Bluetooth v4.0, microUSB 2.0, GPS
 OS
Android 4.4.2 Kitkat
 CPU
Chipset Mediatek MT6572
Processor Dual-core 1.0 GHz
 GPU
Mali – 400MP2
 Kamera depan
-
 Kamera Belakang
2 MP
 Baterai 
Li-Ion 1,300 mAh

Harga Acer Liquid Z205 Rp 749,000
Kelebihan Acer Liquid Z205
  • Kapasitas RAM besar
  • Mendukung koneksi HSDPA
Kekurangan Acer Liquid Z205
  • Layar tanpa IPS dan kaca pelindung
  • Masih menggunakan processor dual core
  • Kapasitas baterai kecil
 
About - Contact Us - Privacy Policy
Back To Top